Memasuki Hari ke-5 Festival Salam Satu Jiwa Indonesia, Alut Sista masih Ramai diminati Pengunjung

    Memasuki Hari ke-5 Festival Salam Satu Jiwa Indonesia, Alut Sista masih Ramai diminati Pengunjung

    KOTA MALANG - Setelah resmi dibuka oleh Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Nurchahyanto Minggu yang lalu, Festival Salam Satu Jiwa Indonesia yang diselenggarakan oleh Korem 083/Bdj Lapangan Rampal masih dibanjiri pengunjung, Senin (15/08/2022).

    Antusias masyarakat untuk mengunjungi pameran pada gelaran Festival Salam  Satu Jiwa Indonesia  terlihat dibanjiri anak - anak siswa-siswa  mulai dari siswa TK s.d SMA. Kehadiran para siswa untuk melihat pameran Alutsista yang digelar dengan bimbingan para guru dan pengasuh, mereka ingin menaiki Tank, Panser dan Alut sista yang dipamerkan. 

    Saat awak Media menanyakan kepada salah satu guru yang membimbing siswa-siswa dari SDN  01 Tlogomas Kota Malang Bapak Suherman, Spd, menyampaikan ", Sengaja kegiatan sekolah hari ini senin (15/08/2022) diajak ke Lapangan Rampal untuk melihat pameran alutsista mereka sangat senang bisa melihat dan diperbolehkan menaiki Tank, dan kegiatan ini merupakan edukasi bagi siswa untuk lebih dekat dan mengenal dengan TNI" Ucap Suherman

    Senada disampaikan oleh Lettu Kav Adia Warman pemandu pameran Alutsista dari Yon Kav - 3/AC "Terima kasih atas kunjungannya di stand pameran Alutsista (Tank dan panser) kami siap membantu dan berikan informasi tentang kebersamaan TNI AD dengan Rakyat dan Alutsista yang ditampilkan agar pengunjung mengetahui senjata utama andalan TNI AD dalam menjaga kedaulatan NKRI. Semoga siswa-siswa yang berkunjung di stand Alutsista akan termotivasi untuk menjadi TNI AD", ujarnya. (Penrem 083/Bdj)

    kota malang
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    "Santri Berbicara" Persatuan dan Kesatuan...

    Artikel Berikutnya

    Animo peserta Drumband wilayah Malang Cukup...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kapolri Serukan Pilkada 2024 Aman dan Damai, Jaga Persatuan Bangsa
    Panglima TNI Dampingi Menkopolkam Monitoring Pilkada Serentak Tahun 2024
    Kunker Pangkogabwilhan I Ke Tanjung Balai Karimun, Tinjau Pilkada Serentak di Wilayah Perbatasan

    Ikuti Kami